>

RPP Matematika Kelas 3 SD/MI Kurikulum 2013 Revisi 2017

http://silabusk13.blogspot.com
RPP Matematika Kelas 3 SD/MI Kurikulum 2013 Revisi 2017

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan Pendidikan : SDN
Mata Pelajaran : Matematika
Kelas /Semester : III /Ganjil
Tahun Pelajaran : 2018/2019
Materi Pokok : Sifat operasi hitung pada bilangan cacah
Alokasi Waktu : 18 JP (6 Pertemuan)


A. Kompetensi Inti
Kompetensi Sikap Spiritual dan Kompetensi Sikap Sosial (rasa ingin tahu, tanggung jawab, displin dan kerjasama) dicapai melalui pembelajaran tidak langsung (indirect teaching) pada pembelajaran Kompetensi Pengetahuan dan Kompetensi Keterampilan melalui keteladanan, pembiasaan, dan budaya sekolah dengan memperhatikan karakteristik mata pelajaran, serta kebutuhan dan kondisi peserta didik.
KI3: Memahami,menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural berdasarkan rasa ingintahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah
KI4: Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)
3.1 Menjelaskan sifat-sifat operasi hitung pada bilangan cacah
3.1.1 Menganalisis sifat oprasi hitung pada bilangan cacah
3.1.2 Mengidentifikasi Sifat komutatif ( Pertukaran) pada penjumlahan bilangan cacah
3.1.3 Mengidentifikasi Sifat komutatif ( Pertukaran) pada perkalian bilangan cacah
3.1.4 Mengidentifikasi Sifat Asosiatif (Pengelompokan) pada Penjumlahan bilangan cacah
3.1.5 Mengidentifikasi Sifat Asosiatif (Pengelompokan) pada Perkalian bilangan cacah
3.1.6 Mengidentifikasi Sifat Distributif ( Penyebrangan ) bilangan cacah

4.1 Menyelesaikan masalah yang melibatkan pengunaan sifat-sifat operasi hitung pada bilangan cacah
4.1.1 Menyajikan penyelesaian masalah sehari-hari yang melibatkan pengunaan sifat-sifat operasi pada bilangan cacah

C. Tujuan Pembelajaran
Selama dan setelah mengikuti proses pembelajaran mengamati, menanya, mengeksplorasi, menganalisis dan mengkomunikasikan peserta didik diharapkan dapat Menjelaskan sifat-sifat operasi hitung pada bilangan, Memahami Sifat komutatif ( Pertukaran) pada penjumlahan dan perkalian bilangan cacah, Memahami Sifat Asosiatif (Pengelompokan) pada Penjumlahan dan perkalian bilangan cacah serta mampu memahami Distributif ( Penyebrangan ) bilangan cacah

D. Materi Pembelajaran
1. Fakta:
Pertukaran (Komutatif)
Pengelompokan (Asosiatif)
Penyebaran (Distributif)
2. Konsep
Sifat komutatif adalah penjumlahan atau perkalian dua bilangan, dan kedua bilangan ditukarkan hasilnya akan tetap sama. Sifat Komutatif juga disebut dengan sifat pertukaran. Sifat Komutatif tidak berlaku untuk Pengurangan dan Pembagian karna hasilnya tidak sama.
Sifat Asosiatif adalah penjumlahan atau perkalian tiga buah bilangan yang dikelompokkan secara berbeda. Namun hasil operasinya akan tetap sama. Sifat Asosiatif dinamakan dengan Sifat Pengelompokan.
Sifat Distributif adalah menggabungkan dengan cara mengkombinasikan bilangan. Sifat distributif juga di sebut dengan sifat penyebaran.
3. Prinsip
Rumus Komutatif
a + b = b + a
Dimana : a dan b bilangan bulat
(a x b = b x a)
Rumus Assosiatif
(a + b) + c = a + (b + c) dan
(a x b) x c = a x (b x c)
Rumus Distributif
a x (b + c) = (a x b) + (a x c)
a × (b – c) = (a × b) – (a × c)
4. Prosedur
Menyajikan penyelesaian masalah sehari-hari yang melibatkan pengunaan sifat-sifat operasi pada bilangan cacah

Baca Juga:

E. Metode Pembelajaran
1. Pendekatan : Scientific Learning
2. Model Pembelajaran : Discovery Learning (Pembelajaran Penemuan) 
3. Metode : Ceramah, Diskusi, Tanya Jawab dan Penugasan

F. Media Pembelajaran
1. Media LCD projector,
2. Laptop,
3. Bahan Tayang
4. Whiteboard
5. Penggaris
6.Penghapus

G. Sumber Belajar
1. Buku Mata Pelajaran Matematika Kelas III SD Kurikulum 2013
2. Modul/bahan ajar,
3. Internet,
4. Sumber lain yang relevan

H. Langkah-langkah Pembelajaran
  • Kegiatan Pendahuluan
  • Kegiatan Inti
  • Kegiatan Penutup
I. Penilaian, Pembelajaran Remedial dan Pengayaan
1. Teknik Penilaian

a. Penilaian Kompetensi Pengetahuan
1) Tes Tertulis
a) Pilihan ganda
b) Uraian/esai
2) Tes Lisan
b. Penilaian Kompetensi Keterampilan
1) Proyek, pengamatan, wawancara’
? Mempelajari buku teks dan sumber lain tentang materi pokok
? Menyimak tayangan/demo tentang materi pokok
? Menyelesaikan tugas yang berkaitan dengan pengamatan dan eksplorasi
2) Portofolio / unjuk kerja
? Laporan tertulis individu/ kelompok
3) Produk,
2. Instrumen Penilaian 
Terlampir

3. Pembelajaran Remedial dan Pengayaan
a. Remedial

  • Remedial dapat diberikan kepada peserta didik yang belum mencapai KKM maupun kepada peserta didik yang sudah melampui KKM. Remidial terdiri atas dua bagian : remedial karena belum mencapai KKM dan remedial karena belum mencapai Kompetensi Dasar
  • Guru memberi semangat kepada peserta didik yang belum mencapai KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal). Guru akan memberikan tugas bagi peserta didik yang belum mencapai KKM (Kriterian Ketuntasan Minimal), misalnya sebagai berikut.
  • Peserta didik yang belum menguasai materi akan dijelaskan kembali oleh guru materi Guru akan melakukan penilaian kembali dengan soal yang sejenis. Remedial dilaksanakan pada waktu dan hari tertentu yang disesuaikan contoh: pada saat jam belajar, apabila masih ada waktu, atau di luar jam pelajaran (30 menit setelah jam pelajaran selesai).
b. Pengayaan
  • Pengayaan diberikan untuk menambah wawasan peserta didik mengenai materi pembelajaran yang dapat diberikan kepada peserta didik yang telah tuntas mencapai KKM atau mencapai Kompetensi Dasar.
  • Pengayaan dapat ditagihkan atau tidak ditagihkan, sesuai kesepakatan dengan peserta didik.
  • Direncanakan berdasarkan IPK atau materi pembelajaran yang membutuhkan pengembangan lebih luas misalnya
  • Peserta didik yang sudah menguasai materi mengerjakan soal pengayaan yang telah disiapkan oleh guru berupa pertanyaan-pertanyaan pilihan ganda dalam buku panduan guru. Guru mencatat dan memberikan tambahan nilai bagi peserta didik yang berhasil dalam pengayaan.
……………, 16 Juli 2018

Mengetahui
Kepala SDN                                         Guru Mata Pelajaran

………………………………           …………………………….
NIP/NRK.                                          NIP/NRK.

1 Komentar untuk "RPP Matematika Kelas 3 SD/MI Kurikulum 2013 Revisi 2017"

  1. Mau dapat penghasilan sampingan dengan modal kecil ?
    Ayuk segera bergabung bersama kami di mestiqq

    Keunggulan dari mestiqq adalah
    *Permainan 100% Fair Player vs Player - Terbukti!!!
    *Proses Depo dan WD hanya 1-3 Menit Jika Bank Tidak Gangguan
    *Minimal Deposit Hanya Rp 10.000
    *Bonus Setiap Hari Dibagikan
    *Bonus Turn Over 0,3% + 0,2%
    *Bonus referral 10% + 10%
    *Dilayani Customer Service yang Ramah dan Sopan 24 jam nonstop
    *Berkerja sama dengan 4 bank lokal antara lain : ( BCA-MANDIRI-BNI-BRI )

    Jenis Permainan yang Disediakan ada 7 jenis :
    Poker - BandarQ - DominoQQ - Capsa Susun - AduQ - Sakong - Bandar Poker

    Untuk Info Lebih Lanjut Dapat menghubungi Kami Di :
    BBM: 2C2EC3A3
    WA: +855966531715
    Skype: mestiqqcom@gmail.com

    BalasHapus

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel